10 Ide Journaling untuk Kesehatan Mental

10 Ide Journaling untuk Kesehatan Mental
Photo by Daria Shevtsova / Unsplash

10 Ide Journaling untuk Kesehatan Mental – Memiliki sebuah jurnal rupanya sering disarankan oleh ahli. Berikut ini ide journaling untuk kesehatan mentalmu.

Ide Menulis Jurnal untuk Kesehatan Mental

Cara self healing termudah, yakni dengan menulis journaling untuk kesehatan mental. Pada buku diary-mu, kamu bisa menuliskan banyak hal, seperti perkara apa yang membuat hatimu terasa sesak, apa kebencianmu, dan banyak lainnya.

Menulis journaling tidak melulu dalam narasi. Kamu dapat mengkombinasikannya dengan hal lain. Berikut ide journaling yang bisa kamu lakukan.

Photo by Denise Jans / Unsplash

1. Menulis Quotes

Quotes terbaik bukan berasal dari orang terkenal, tapi berasal dari dirimu. Pernah mendengar sebuah pepatah yang mengatakan kalau tidak ada orang lain yang bisa mengubahmu, selain dirimu sendiri? Maka dari situlah, untuk kesehatan mentalmu, kamu bisa menuliskan quotes yang berasal dari dirimu sendiri.

2. Jawablah Pertanyaan

Tidak bisa dipungkiri bahwa kita sering mempertanyakan kehidupan. Kamu bisa menyiasati hal ini dengan menuliskan pertanyaan-pertanyaan itu, lalu letakan pada suatu wadah. Bukalah satu demi satu pertanyaan itu secara berkala dan tuliskan jawabanmu.

3. Tuliskan Impianmu

Kamu juga bisa menuliskan impianmu untuk tetap menjaga kesehatan mental. Tuliskan sedetail mungkin tentang apa yang kamu inginkan, seperti menikah tahun depan, lulus kuliah  dengan nilai bagus, menerbitkan novel, dan lain sebagainya.

4. Tuliskan Events yang Paling Berkesan

Ada banyak events dalam kehidupan: kelulusan, pernikahan, berkumpul bersama teman, dan banyak lagi. Tuliskan apa yang paling berkesan untukmu di satu buku. Nanti ketika kamu merasa down, kamu bisa membuka catatan itu kembali dan akan menemukan kalau orang-orang di sekelilingmu yang menyayangimu.

5. Tuliskan Kesulitanmu

Hidup ini tidak sepenuhnya penuh hal membahagiakan. Akan ada hari baik dan hari buruk. Semuanya datang bergiliran. Namun, kita bisa menuliskan kesulitan-kesulitan itu supaya meringankan beban. Tuliskan semuanya sedetail mungkin, sehingga kedepannya kamu bisa belajar dari sana. Mari berharap, akan ada banyak hari baik di kehidupan kita.

6. Solusi untuk Kesulitanmu

Tidak semua kesulitan memiliki jawaban yang mudah. Dari situlah, kamu bisa menuliskan di journaling tentang solusi-solusi permasalahanmu. Tuliskan sebanyak mungkin solusi yang terpikirkan. Lalu ketika pikiranmu sudah sepenuhnya dingin, pilihlah satu dari solusi terbaik yang bisa kamu lakukan untuk menyelesaikan masalah.

Thankfulness redirects our attention from our difficulties to the benefits we enjoy. -Michael Hyatt
Photo by Aaron Burden / Unsplash

7. Ucapan Terima Kasih

Hal yang sering kita lupakan adalah mengucapkan terima kasih. Sekarang, kamu bisa menuliskan journaling yang berisi ucapan terima kasih. Sekilas ini memang sederhana, tapi apabila kamu lakukan secara berkala dan dalam waktu panjang, secara tidak langsung akan mempengaruhi pola pikir serta memberikan rasa bahagia.

8. Menuliskan Ide-Ide Menarik

Kamu seorang pekerja seni atau pekerja kantoran atau pekerjaan lainnya yang membutuhkan ide-ide menarik dalam prosesnya? Kamu bisa menuliskan ide-ide yang terlintas di pikiranmu sebelum mengungkapkan semuanya kepada orang lain. Tuliskan ide-idemu sebanyak mungkin dan jangan takutkan apa pun karena journaling itu adalah milikmu.

9. Kapsul Waktu

Kamu bisa menuliskan segala hal yang terjadi sekarang di secarik kertas. Lalu menaruhnya di kapsul waktu. Bukalah 20 tahun ke depan. Kamu akan menemukan hal menarik dari sana.

10. Jurnal Perjalanan

Suka melakukan perjalanan ke suatu tempat? Kamu bisa menuliskan betapa indahnya tempat itu dan apa yang tidak kamu temui di tempat lain. Tuliskan sedetail mungkin.

Baca Juga: 13 Cara Menjadi Orang yang Asyik dan Memiliki Banyak Teman

Itulah 10 ide journaling untuk kesehatan mentalmu. Semoga bermanfaat ya!

Kamu pun bisa mencantumkan bacaan terbaikmu di tahun ini dalam jurnal. Tuliskan ulasan singkatnya, boleh berupa kesanmu atau pelajaran dari buku itu. Nah, cobalah install aplikasi Cabaca untuk baca novel online berkualitas dari ponselmu. Gratis unduh di Play Store. [Lisma]

Aplikasi baca novel berkualitas di Indonesia
Aplikasi baca novel online di Indonesia


Lagi cari novel genre apa? Baca online di sini:

  1. Novel Romance
  2. Novel Dewasa
  3. Novel Komedi
  4. Novel Horor
  5. Novel Teenlit
  6. Novel Islami
  7. Novel Thriller
  8. Novel Fantasy