7 Novel Tere Liye Terbaru yang Wajib Dibaca

7 Novel Tere Liye Terbaru yang Wajib Dibaca - Tere Liye merupakan salah satu penulis kebanggaan yang dimiliki oleh Indonesia. Siapa sih, yang tak mengenal beliau? Tere Liye dikenal lewat karya-karyanya yang selalu membuat pembaca setianya berdecak kagum. Novel Tere Liye sudah banyak yang diadaptasi ke layar lebar, sehingga namanya semakin dikenal. Kutipan-kutipan dari Tere Liye pun tersebar di mana-mana.

Banyak novel Tere Liye terbaru, sudahkah kamu membaca salah satunya? Atau justru sudah membaca semua karya Tere Liye? Nah, di bawah ini merupakan 7 novel Tere Liye yang bisa kamu baca di tahun 2019 ini.

1. Ceros dan Batozar

Sumber: goodreads.com

Novel Ceros dan Batozar karya Tere Liye ini, merupakan salah satu judul novel Tere Liye terbaru yang tergabung dalam serial Bumi. Bercerita mengenai tiga remaja yang ikut karyawisata di sekolahnya, lalu mereka menemukan ruangan kuno. Dengan rasa penasaran, mereka menjelajahi ruangan tersebut, sampai akhirnya mereka menemukan dunia paralel.

Pengalaman mereka tersebut menghasilkan kekuatan yang tidak masuk akal sehingga membuat ketiganya memiliki kekuatan berbeda-beda. Sungguh kisah yang sangat sayang untuk dilewatkan.

2. Komet

Sumber: goodreads.com

Buku ini berkisah tentang petualangan tiga sahabat. Raib bisa menghilang. Seli bisa mengeluarkan petir. Dan Ali bisa melakukan apa saja. Buku ini juga berkisah tentang persahabatan yang mengharukan, pengorbanan yang tulus, keberanian, dan selalu berbuat baik. Karena sejatinya, itulah kekuatan terbesar di dunia paralel.

Novel ini masih dalam serial Bumi karya Tere Liye. Tentu saja, kisahnya tidak kalah seru dibandingkan dengan Ceros dan Batozar. Novel Tere Liye ini, bisa kamu jadikan bacaanmu di tahun 2019 ini.

3. Bintang

Sumber: goodreads.com

Bintang merupakan novel Tere Liye yang masih dalam satu serial Bumi. Novel ini, seri keempat dari serial Bumi, yang tentu saja sangat wajib kamu baca. Petualangan mereka semakin seru, lantaran mereka sadar siapa yang melepaskan musuh besar mereka dan akhirnya, kacaulah dunia paralel.

Novel fantasi karya anak negeri ini, wajib untuk dibaca dan dijadikan koleksi di rak bukumu!

4. Pergi

Sumber: goodreads.com

Sebuah kisah tentang menemukan tujuan, ke mana hendak pergi, melalui kenangan demi kenangan masa lalu, pertarungan hidup-mati, untuk memutuskan ke mana langkah kaki akan dibawa. Apabila sebelumnya, novel mengenai fantasi, di sini kamu akan menemukan kisah yang berbeda dan menyentuh hati. Novel action yang bisa memberikan hiburan pada hari-harimu.

Ada kejutan-kejutan menyenangkan juga di dalamnya, juga lebih banyak aksi laga mendebarkan sejak awal hingga akhir. Novel ini merupakan kelanjutan dari novel sebelumnya yang berjudul Pulang.

Baca Juga: 20 Quote Tere Liye yang Paling Sering Dijadikan Caption

5. Tentang Kamu

Sumber: goodreads.com

Tentang Kamu adalah novel terbaru Tere Liye. Sebuah karya yang tak hanya akan membawa pembacanya menyelami sebuah petualangan yang seru dan sarat emosi, tapi juga memberikan nilai positif sehingga membuat hidup serasa lebih patut disyukuri. Bercerita mengenai Zaman Zulkarnaen yang harus menelusuri hidup seorang kliennya, perempuan pemegang paspor Inggris yang barusan meninggal dan mewariskan harta yang jumlahnya bisa menyaingi kekayaan Ratu Inggris.

6. #AboutFriends

Sumber: goodreads.com

Buku yang satu ini bukanlah novel, melainkan sebuah kumpulan kutipan dari Tere Liye yang bertemakan persahabatan. Benar-benar cocok deh untuk kamu yang membutuhkan kalimat cantik untuk caption media sosialmu. Selain itu, buku ini bisa dijadikan kado untuk sahabatmu lho!

7. Rembulan Tenggelam di Wajahmu

Sebenarnya novel Rembulan Tenggelam di Wajahmu bukan karya terbaru Tere Liye dan sudah terbit pada tahun 2009. Namun, novel ini akan diangkat ke layar lebar dan tayang pada bulan Desember 2019. Diperankan oleh Arifin Putra, film Rembulan Tenggelam di Wajahmu ini berkisah tentang Ray, seorang yang kaya raya dan pemilik perusahaan besar. Ia sekarat dan kesepian di usianya yang ke-60. Dalam kondisi itu, seseorang yang misterius datang dan mengajaknya menyusuri kembali masa lalunya.

Baca Juga: 8 Novel Tentang Ayah untuk Dibaca Saat Hari Ayah Nasional

Itulah novel terbaru 2019 dari Tere Liye yang bisa menjadi bacaan kamu di tahun ini. Selain 7 novel di atas, masih banyak novel Tere Liye yang bisa kamu baca, di sela-sela waktu sibukmu. Yang suka baca novel Indonesia, coba deh pakai aplikasi Cabaca. Tersedia di Play Store dan bisa kamu unduh gratis! Kalau ingin baca novel gratis, tinggal lakukan beberapa trik mendapatkan kerang gratis.

Aplikasi baca novel Indonesia gratis dan bukan bajakan!