9 Aplikasi Video Call Gratis untuk Silaturahmi Online

9 Aplikasi Video Call Gratis untuk Silaturahmi Online - Dengan adanya larangan mudik dari pemerintah, kita tidak bisa bertemu dengan keluarga besar di lebaran nanti. Namun, kamu tidak perlu khawatir. Teknologi sekarang sudah semakin maju. Banyak aplikasi video call gratis yang bisa kamu akses secara mudah. Berikut adalah aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk silaturahmi online.

1. WhatsApp

This is one of the three photographs from a series that I clicked to portray “The three wise monkeys” in the modern era.
Photo by Rachit Tank / Unsplash

Selain bisa digunakan di IOS, WhatsApp atau yang biasa disingkat WA juga merupakan aplikasi video call Android. Penggunaan yang ringan dan dipakai banyak orang, menjadikan aplikasi ini sebagai favorit. WhatsApp pun baru-baru ini mengeluarkan fitur video call yang bisa digunakan untuk 8 orang sekaligus. Wah, pasti seru, kan? Kita bisa bercakap-cakap bersama keluarga besar atau rekan kerja..

2. Facebook Messenger

If you use this photo, I would be very appreciative if you would please credit in the caption or meta to "www.distel.co".
Photo by Austin Distel / Unsplash

Tidak sempat menyimpan nomor ponsel kerabat atau teman? Jangan khawatir, kamu bisa menggunakan aplikasi media sosial Facebook Messenger untuk bertatap muka bersama orang-orang tersayang.

3. LINE

Kamu juga bisa melakukan panggilan video dari line. Video call dari line selain pribadi juga bisa dipakai untuk conference call atau panggilan konferensi hingga 200 orang secara bersamaan.

4. Zoom

Zoom app on iPhone and laptop
Photo by Allie / Unsplash

Cara video call di Zoom terbilang cukup mudah. Kamu hanya perlu install aplikasinya di gawai atau komputer. Lalu buat akun dan ikuti step by step yang sudah disediakan.

Aplikasi ini bahkan bisa menjangkau banyak orang, yakni 100. Wah, coba bayangkan kamu mengumpulkan satu kelas dan kalian mengobrol bersama. Pasti seru sekali.

Baca Juga: Cara Pakai Aplikasi Zoom untuk Meeting Work From Home

5. Google Hangout/Google Duo

Photo by Christian Wiediger / Unsplash

Google memberikan banyak sekali fitur, dari email, mengedit dokumen, telepon sampai video call. Google Hangout cocok digunakan untuk rapat karena bisa menjaungkau banyak orang, sedangkan Google Duo adalah versi sederhana dari Google Hangout dan hanya bisa dipakai di Android. Google Duo hanya dibatasi 12 orang saja.

6. Telegram

Photo by Christian Wiediger / Unsplash

Telegram terkenal sebagai aplikasi pesan, tapi baru-baru ini, Telegram telah menambahkan fitur baru, yakni video call. Hal itu diungkapkan oleh CEO Telegram, Pavel Durov. Aplikasi Telegram sendiri bisa diunduh di beragam perangkat, seperti Android, iOS, Windows, hingga macOS.

7. Skype

Apart but still connected
Photo by Mati Flo / Unsplash

Skype adalah aplikasi pelopor video call. Awal mulanya aplikasi ini digunakan untuk teman dan keluarga yang tinggal berjauhan untuk saling bertatap wajah. Skype cocok digunakan untuk meeting karena dapat mengumpulkan 50 orang. Di sana, selain video call, ada fitur lain yang bisa kita dapatkan, yakni merekam, menyimpan, membagikan dan menambahkan caption atau subtitle.

8. Bunch

Sumber: hybrid.co.id

Ingin main game sekaligus video call? Pilih saja aplikasi Bunch. Dengan aplikasi ini, kamu bisa bermain game bersama keluarga tercinta atau sama doi. Kalian pasti senang karena dapat melihat ekspresi kekalahan lawan.

9. Houseparty

Sumber: www.harpersbazaar.co.id

Barangkali hanya mengobrol saja membuatmu bosan. Kamu bisa mengajak orang tersayang untuk tatap muka lewat online dan bermain game bersama. Misalnya permainan yang bisa kalian mainkan bersama, yaitu menebak sebuah benda berdasarkan gambar salah satu pemain.

Baca Juga: 10 Aplikasi yang Berguna untuk Work From Home

Itulah sembilan aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk silaturahmi online. Selain itu, kamu juga dapat membaca buku secara online. Install Cabaca untuk menemani kehidupan gabutmu dan dapatkan novel-novel dari penulis muda Indonesia. GRATIS! [Lisma]

Aplikasi untuk baca novel gratis tersedia di Google Play, pakai sekarang!