Novel Khusus Dewasa, Di Bawah Umur Jangan Baca!

Novel Khusus Dewasa, Di Bawah Umur Jangan Baca!- Jika kamu tertarik membaca novel dewasa, maka kamu bisa membaca rekomendasi novel dewasa berikut ini.

Namun, sebelum membaca novel-novel ini, pastikan kamu memang sudah dewasa dan cukup umur ya!

Daftar Novel Khusus Dewasa di Cabaca

Berikut ini adalah beberapa daftar novel khusus dewasa untuk kamu!

1. A Thousand Vows For You

Fransisca Indah tidak pernah menyangka jika pada hari pernikahannya, sang calon suami melarikan diri begitu saja dan meninggalkan rasa malu untuknya. Namun, di tengah keinginannya untuk membatalkan pernikahan tersebut, Adrian Aditama datang—entah sebagai penyelamat atau pembawa musibah baginya—mengajukan diri sebagai pengganti pengantin pria.

Hal itu sontak membuat Indah terkejut karena Adrian adalah adik iparnya sendiri. Tanpa tahu maksud dan tujuan pria itu, tanpa sadar Indah membiarkan dirinya jatuh cinta pada suaminya sampai ia harus hancur saat mengetahui kenyataan yang tak sebanding dengan sumpah yang diucapkan pria itu di hadapan Tuhan.

Baca novel A Thousand Vows For You di sini

2. Marriage After Affair

Hati Calisya hancur saat Darma malah menikahi Jessica yang sudah hamil di luar nikah. Darma beralasan harus melakukan itu untuk menggantikan Elang—adiknya—yang kabur dari tanggung jawab. Padahal, ini semua adalah akal-akalan Darma dan Jessica yang sudah berselingkuh di belakang mereka.

Tak cukup sampai di situ, kemalangan dalam hidup Calisya. Meski terlahir dari keluarga terpandang dan disayang bagai putri oleh sang kakek, tapi gadis itu justru menjadi objek kebencian dari sang nenek.

Bahagiakah kehidupan Calisya ketika dia memutuskan untuk menikahi—kakak Darma—Anton? Dapatkah dia hidup bahagia di antara keluarga yang senantiasa menyimpan rahasia busuknya rapat-rapat?

Baca Marriage After Affair di sini

Baca juga: 10 Novel Tentang Perselingkuhan di Cabaca yang Bikin Geregetan

3. Rion dan Raya

Novel dewasa cinta berikutnya adalah Rion dan Raya. Raya adalah seorang perempuan yang memiliki  trauma pernikahan dari orang tuanya yang bercerai. Nyatanya pernikahannya pun juga harus kandas dengan Rion. Disaat mereka harus saling move on dan menjauh, nyatanya semesta malah membuat mereka terus bertemu.

Apalagi saat mereka malah berhubungan layaknya suami istri sebagaimana dulu. Rion pun masih memperlakukan Raya sebagai seorang ratu. Jadi,  apakah mereka akan rujuk atau harus melupakan satu sama lain?

Baca Rion dan Raya di sini

4. Still Bedfriend

Novel ini merupakan sekuel dari novel Bedfriend di Cabaca. Bercerita tentang Yose, Lala, dan Maxime. Yose tidak pernah bisa lepas dari masa lalunya. Bayang-bayang Lala selalu mengikutinya setiap hari. Bukannya terganggu, Yose malah bersyukur karena setidaknya bayang-bayang itu bisa sedikit mengobati rindunya.

Andai kata kesempatan kedua itu datang, Yose tak akan berpikir dua kali untuk menerimanya. Bahkan jika kesempatan itu tidak ada, ia tetap akan melakukan segalanya untuk bisa kembali bersama Lala. Termasuk merebut Lala dari Maxime.

Baca di sini

5. Cerita Kutang

Novel ini menceritakan tentang dilema perempuan dan juga isu yang banyak dilalui perempuan. Tak  hanya itu, ada  juga kisah asmara yang menarik didalamnya. Novel ini dikarang oleh Honey Dee, salahs atu penulis senior Cabaca yang karyanya banyak digemari.

Baca di sini

Itulah beberapa  daftar novel khusus dewasa di Cabaca  yang bisa kamu baca secara gratis. Berbeda dengan platform baca novel digital yang lain, seluruh novel-novel yang diterbitkan Cabaca telah lulus kurasi. Jadi, dijamin kamu akan mendapat pengalaman membaca yang lebih baik! Kamu baca melalui website Cabaca di sini